Taman Pendidikan Masyarakat Tanyoe (TPM) akan memperingati Milad yang ke II dalm bentuk Musabaqoh Tilawatil Qur`an pada bulan Ramadhan mendatang. hal ini disampaikan oleh pengurus TPM dalam rapat bersama masyarakat Gampong Lambirah, Aceh Besar pada Rabu, 19 Juni 2013.
MTQ dipilih sebagai program milad TPM untuk membangkitkan semangat belajar murid TPM dan juga agar mereka dapat bersaing. MTQ tersebut diikuti oleh tiga kampung yaitu Kayee Adang, Lambirah dan Lamtanjong.
Kegiatan yang diperlombakan seperti Tilawatil Qur`an, Pidato, Cerdas Cermat, Azan, Hafalan Surat Pendek dll. acaa itu akan dimulai mulai tanggal 19-24 juli mendatang di pekarangan SD lambirah.
Rapat yang diadakan di meunasah gampong disambut baik oleh warga setempat. Hal itu terlihat dari banyaknya warga dari berbagai kalangan seperti aparatur gampong, bapak-bapak, ibu-ibu dan bahkan dari kalangan remaja.
Keuchik gampong Lambirah, Sukardi, sangat menyetujui dan mendukung acara tersebut. "saya sangat mendukung" katanya saat dimintai keterangan dalam rapat itu. selain itu warga gampong juga sangat mendukung acara yang direncanakan itu.
"untuk masalah dana kita pikirkan bersama" kata keuchik itu lagi.
pengurus TPM sangat berharap gara acara ini dapat dilaksanakan. "kami sangat menginginkan agar acara ini dapat bejalan sukses" kata pengurus TPM
Jumat, 21 Juni 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)